Follow Us @soratemplates

Rabu, 16 September 2020

Ngedit Foto Kece Cuma Pakai Hape

Webinar Episode #05 yang saya ikuti kali ini membahas tentang editing foto pakai hape. Webinar dengan judul Ngedit Foto Kece Cuma Pakai Hape. Dalam webinar ini dibahas teknik mengedit foto untuk pemula dengan menggunakan aplikasi gratis dan populer. Webinar ini dibawakan oleh Ety Abdoel seorang Blogger yang juga Ketua Emak Blogger Solo. 





BASIC EDITING

Pada webinar kali ini, aplikasi yang digunakan untuk mengedit adalah Aplikasi Lightroom dan Snapseed. 
Editing merupakan aktivitas pasca produksi untuk menghasilkan foto yang baik. Adapun batasan untuk mengedit tergantung kita sebagai editornya. Namun diharapkan jangan berlebihan karena seperti kita membohongi publik. 

Tools Editing

Cropping
Fungsinya untuk memotong foto. rasionya tinggal pilih sesuai kebutuhan.

Exposure
Fungsinya mengatur intensitas cahaya pada foto secara keseluruhan. 
Pada snapseed terdapat pada Tune Image : Brightness.

Contras
Menaikkan dan menurunkan bagian terang dan gelap pada foto serta menambah ketajaman foto. Makin kekanan nilai kontras semakin tinggi membuat kesan tegas dan tajam. Sebaliknya, kekiri nilai kontras semakin turun sehingga kesan yang timbul soft dan lembut. 

Highlight
Mengatur bagian terang di foto dengan mengembalikan cahaya yang pas di bagian terang/ warna putih.

Shadow
Mengatur bagian foto yang hitam gelap. Kekanan mak bagian yang gelap dinaikkan cahayanya, kekiri berlaku sebaliknya.

White Balance
Untuk mendapatkan keseimbangan warna putih pada foto. 
di snapseed ada 2 hal yang diatur :
Suhu : mengatur hangat dan dingin. makin kekiri makin biru. Makin kekanan makin kuning.

Saturation 
Menaikkan intensitas warna secara merata

Vibrance 
Menaikkan intensitas warna hanya untuk warna yang kurang jenuh saja dengan menghindari munculnya warna mencolok.

Effect

Texture
Mempertegas tekstur pada foto sehingga objek jadi lebih tajam.

Clarity 
Mempertegas tekstur pada foto sekaligus menambah kontras.

Dehaze 
Mengatur kabut pada foto

Vignette
Menambah warna hitam atau putih disisi foto.
bisa juga untuk mempertegas poi dengan memberi warna hitam disisi foto.

Detail

Sharpening
Menambah foto lebih tajam pada sisi objek.

Noise reduction
Mengurangi bintik-bintik pada bagian foto yang gelap.

Healing
Menghapus bagian yang tidak diinginkan.
Tips : Bagian yang mau dihapus dizoom dulu.

Bluring
Memberikan efek buram

Tidak ada komentar:

Posting Komentar